• Latest
  • Trending

Dekrit Presiden Gusdur yang Kontroversial

September 23, 2014
Kuil Yunani Kuno

Mengenal Lebih Dekat 10 Kuil Yunani Kuno yang terkenal di dunia

April 11, 2023
Derinkuyu Kota Bawah Tanah Terbesar di Dunia

Derinkuyu Kota Bawah Tanah Terbesar di Dunia

April 11, 2023
Sejarah Singkat Seni Mesir

Sejarah Singkat Seni Mesir yang Mengagumkan

April 8, 2023
Buku Sejarah Dunia yang Disembunyikan

Buku Sejarah Dunia yang Disembunyikan: Kisah Kelam Pembelajaran yang Tidak Komprehensif

April 8, 2023
Mengapa Ahli Sejarah Dapat Menyusun Periodisasi yang Berbeda?

Mengapa Ahli Sejarah Dapat Menyusun Periodisasi yang Berbeda?

April 2, 2023
Mengapa Penelitian Sejarah Harus Mengikuti Metode Ilmiah

Mengapa Penelitian Sejarah Harus Mengikuti Metode Ilmiah?

April 2, 2023
Penulisan Sejarah Indonesia

Bagaimana Penulisan Sejarah Indonesia pada Masa Awal Kemerdekaan?

April 2, 2023
Bagaimana sejarah dapat mengungkap kehidupan manusia di masa lampau?

Bagaimana sejarah dapat mengungkap kehidupan manusia di masa lampau?

April 2, 2023
candi prambanan yang mengandung sejarah naratif

Mengapa Penulisan Sejarah di Indonesia pada Umumnya Bersifat Naratif?

April 2, 2023
suasana kota bandung di malam hari

Mengapa teks bertopik sejarah kabupaten bandung disebut teks eksplanasi?

April 2, 2023
Sejarah Perjuangan Mohammad Hatta

Sejarah Perjuangan Mohammad Hatta: Biografi, Peran Politik, dan Tokoh Nasional

April 1, 2023
Nama Pendiri Negara

7 Nama Pendiri Negara: Menelusuri Sejarah Para Pahlawan Indonesia

April 1, 2023
  • Beranda
  • Tentang
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Contact
Jumat, Juni 9, 2023
  • Login
No Result
View All Result
contact
Web Sejarah
  • Beranda
  • Sejarah
    • Ilmu Sejarah Indonesia dan Dunia
    • Prasejarah
    • Sejarah
    • Sejarah Benda
    • Sejarah Dunia
    • Sejarah Indonesia
    • Sejarah Islam
  • Peta
    • Peta Dunia
    • Peta Indonesia
  • Index
  • Beranda
  • Sejarah
    • Ilmu Sejarah Indonesia dan Dunia
    • Prasejarah
    • Sejarah
    • Sejarah Benda
    • Sejarah Dunia
    • Sejarah Indonesia
    • Sejarah Islam
  • Peta
    • Peta Dunia
    • Peta Indonesia
  • Index
No Result
View All Result
Web Sejarah
No Result
View All Result
Home Sejarah Indonesia

Dekrit Presiden Gusdur yang Kontroversial

by Supriyadi Pro
September 23, 2014
in Sejarah Indonesia
0
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter
Seperti telah dibahas pada artikel sejarah Masa pemerintahan K.H. Abdurrahman Wahid, bahwa beliau yang akrab dipanggil Gusdur terpilih sebagai Presiden RI yang ke-4 melalui Sidang Umum MPR tanggal 20 Oktober 1999 dengan masa bakti tahun 1999 – 2004.

Dalam menjalankan pemerintahannya K.H. Abdurrahman Wahid didampingi oleh Wakil Presiden Megawati Soekarnoputri. Gusdur adalah seorang santri tradisional yang memiliki wawasan kebangsaan yang tidak diragukan, sementara Megawati adalah seorang nasionalis yang juga memiliki wawasan Islam modern.

K.H. Abdurrahman Wahid dan Megawati Soekarnoputri
K.H. Abdurrahman Wahid dan Megawati Soekarnoputri

Pembentukan Kabinet Persatuan Nasional

Pasangan K.H. Abdurrahman Wahid dan Megawati membentuk Kabinet Persatuan Nasional yang dilantik pada tanggal 28 Oktober 1999. Kabinet bentukan tersebut terdiri dari tokoh-tokoh profesional dan partai pendukung.

Pembentukan DEN (Dewan Ekonomi Nasional)

Presiden K.H. Abdurrahman Wahid juga membentuk Dewan Ekonomi Nasional atau yang disingkat DEN. Maksud pembentukan DEN (Dewan Ekonomi Nasional) adalah untuk memperbaiki ekonomi yang belum pulih akibat krisis yang berkepanjangan. Adapun susunan DEN adalah sebagai berikut :

  • Ketua DEN adalah Prof. Email Salim
  • Wakil : Subiyakto Cakrawerdaya
  • Sekretaris : Dr. Sri Mulyani Indrawati
  • Anggota : Anggito Abimanyu, Sri Adiningsih, dan Bambang Subianto

Masalah yang Dihadapi Pemerintahan Gusdur

Dalam menjalankan pemerintahannya, K.H. Abdurrahman Wahid banyak mengalami persoalan yang harus dihadapi sebagai warisan persoalan dari masa Orde Baru. Adapun persoalan yang sangat menonjol adalah sebagai berikut :
  1. masalah KKN
  2. pemulihan ekonomi
  3. masalah Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN)
  4. kinerja BUMN
  5. pengendalian inflasi
  6. mempertahankan kurs rupiah
  7. masalah jaringan pengaman sosial (JPS)
  8. penegakan hukum
  9. penegakan HAM
Secara umum pemerintahan K.H. Abdurrahman Wahid belum mampu melepaskan krisis yang dialami bangsa Indonesia. Pertentangan DPR dengan lembaga kepresidenan juga makin transparan, banyak teguran DPR yang tidak diindahkan presiden.

Memorandum I DPR dan Isi Dekrit Presiden

DPR mengeluarkan Memorandum I untuk presiden pada tanggal 1 Pebruari 2001 yang disusul dengan Memorandum II pada tanggal 30 April 2001. Inti dari memorandum tersebut dibalas presiden Gusdur dengan mengeluarkan dekrit presiden pada tanggal 23 Juli 2001 pada dini hari pukul 01.00 WIB.
Isi Dekrit K.H. Abdurrahman Wahid (Gusdur) tersebut pada intinya sebagai berikut :
  1. Membekukan MPR dan DPR Republik Indonesia.
  2. Mengembalikan kedaulatan ke tangan rakyat dan mengambil tindakan serta menyusun badan-badan yang diperlukan untuk menyelenggarakan pemilu dalam waktu satu tahun.
  3. Menyelamatkan gerakan reformasi total dari hambatan unsur-unsur Orde Baru dengan membekukan Partai Golkar sambil menunggu keputusan Mahkamah Agung.
Sementara itu, Amien Rais selaku ketua MPR menolak secara tegas dekrit presiden tersebut. Atas usulan DPR maka MPR mempercepat sidang istimewa. Hal tersebut merupakan puncak jatuhnya K.H. Abdurrahman Wahid dari kursi kepresidenan.
Dalam sidang Istimewa tersebut MPR menilai Presiden K.H. Abdurrahman Wahid telah melanggar Ketetapan MPR Nomor VII/MPR/2000, karena menetapkan Komjen (pol.) Chaerudin sebagai pemangku sementara jabatan kepala Polri.
Megawati Soekarnoputri dan Hamzah Haz
Megawati Soekarnoputri dan Hamzah Haz

Megawati Menggantikan Gusdur

Selanjutnya, dalam Sidang Istimewa MPR tanggal 23 Juli 2001 MPR memilih Megawati Soekarnoputri sebagai Presiden RI menggantikan Presiden K.H. Abdurrahman Wahid berdasarkan Ketetapan MPR Nomor III Tahun 2001.

Keesokan harinya Hamzah Haz ketua umum PPP terpilih sebagai wakil presiden Republik Indonesia.
Dengan terpilihnya Megawati Soekarnoputri sebagai presiden dan Hamzah Haz sebagai wakilnya, maka berakhirlah kekuasaan Presiden K.H. Abdurrahman Wahid. Beliau meninggal dunia pada usia 69 tahun pada hari Rabu tanggal 30 Desember 2009 pukul 18.40 WIB di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Jakarta dan dimakamkan di Ponsok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, Jawa Timur.
Lalu bagaimana kiprah pemerintahan Megawati Soekarnoputri? Baca selengkapnya di artikel Masa pemerintahan Megawati Soekarnoputri
Supriyadi Pro

Supriyadi Pro

Nama asli saya Supriyadi dan populer Supriyadi Pro. Saya seorang Expert wordpress developer freelancer, content writer, editor. Memiliki minat besar pada dunia digital dan seni budaya. Saya kelahiran suku Jawa, di Wonogiri, Jawa Tengah yang juga ahli bahasa Jawa dan seni gamelan. Silahkan hubungi saya melalui laman Kontak.

Next Post

Dekolonisasi di Asia dan Afrika

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recommended

Teori Ketidakpastian Werner Heisenberg

9 tahun ago

Peta Provinsi Maluku Lengkap 9 Kabupaten 2 Kota

6 tahun ago

Popular News

    Pos-pos Terbaru

    • Mengenal Lebih Dekat 10 Kuil Yunani Kuno yang terkenal di dunia
    • Derinkuyu Kota Bawah Tanah Terbesar di Dunia
    • Sejarah Singkat Seni Mesir yang Mengagumkan

    Partner

    • Kawruh Basa
    • Prya Design
    • Contoh Seni
    • Supriyadi Pro

    Site Links

    • Masuk
    • Feed entri
    • Feed komentar
    • WordPress.org

    About Us

    Web Sejarah adalah sebuah situs web yang menyajikan informasi sejarah tentang berbagai topik, mulai dari sejarah dunia, sejarah negara, sejarah peradaban dunia.

    • Beranda
    • Tentang
    • Disclaimer
    • Privacy Policy
    • Contact

    © 2023 Web Sejarah - Create by Prya Design.

    No Result
    View All Result
    • Beranda
    • Sejarah
      • Ilmu Sejarah Indonesia dan Dunia
      • Prasejarah
      • Sejarah
      • Sejarah Benda
      • Sejarah Dunia
      • Sejarah Indonesia
      • Sejarah Islam
    • Peta
      • Peta Dunia
      • Peta Indonesia
    • Index

    © 2023 Web Sejarah - Create by Prya Design.

    Welcome Back!

    Login to your account below

    Forgotten Password?

    Retrieve your password

    Please enter your username or email address to reset your password.

    Log In